Kamis, 28 Mei 2015

Cerci Tegaskan Tetap di Milan Musim Depan

Cerci Tegaskan Tetap di Milan Musim Depan
Judiportal.com - Jakarta - Ada rumor Alessio Cerci bakal meninggalkan AC Milan musim panas ini. Kabar yang mana dibantah langsung oleh Cerci yang menegaskan kesetiaannya tetap berseragam merah-hitam musim depan.

Cerci dipinjam dari Atletico Madrid pada Januari lalu namun performanya boleh dikatakan kurang memuaskan. Dari 12 penampilan, Cerci tak mencetak satu gol pun.

Alhasil masa depannya pun dispekulasikan meski masih terikat kontrak peminjaman hingga 30 Juni 2016. Dia dikabarkan akan kembali ke Torino atau memperkuat Napoli musim depan.

Awal pekan ini disebut CEO Milan, Adriano Galliani, sudah terbang ke Spanyol untuk bertemu petinggi Atletico demi mencarikan klub baru untuk Cerci.

Terkait rumor tersebut, Cerci membantah keras dan menyatakan akan tetap berada di Milan musim depan.

"Saya sedang membawa cerita khalayan, saya mendengar ada isu yang tak benar.. Betapa sering ini terjadi di mana mereka terlalu banyak memberitakan saya, tanpa tahu yang sebenarnya," tutur Cerci di akun twitter-nya seperti dikutip Football Italia.

"Saya masih terikat kontrak di Milan hingga 30 Juni 2016 dan Milan adalah prioritas saya. Peluk untuk kalian semua."

Madrid Bantah Sudah Tawar Pogba

Judiportal.com - Madrid - Sebuah laporan menyebutkan bahwa Real Madrid telah mengajukan tawaran untuk gelandang Juventus, Paul Pogba. Namun Madrid secara terbuka membantah kabar tersebut.

Madrid memang sudah lama dikait-kaitkan dengan Pogba. Sebuah surat kabar di Italia, La Stampa, kemudian mengklaim bahwa Madrid sudah membuat tawaran kepada Juve untuk Pogba.

Los Blancos kabarnya siap membayar 10 juta euro per tahun untuk gelandang asal Prancis itu dengan kontrak selama lima tahun. Jumlah tersebut akan menjadikan Pogba sebagai salah satu pemain yang berpendapatan tertinggi di Santiago Bernabeu.

Namun kabar itu dibantah dengan keras oleh Madrid. Klub raksasa Spanyol itu bahkan sampai mengeluarkan pernyataan soal bantahan tersebut di situs resminya.

"Menyusul laporan yang dipublikasikan di surat kabar Italia La Stampa soal dugaan tawaran dari Real Madrid untuk Paul Pogba, klub ingin menyatakan bahwa:

"Real Madrid belum ada kontak baik dengan Juventus maupun agen pemain dan, sebagai akibatnya, laporan yang dipublikasikan dalam surat kabar tersebut sepenuhnya salah," demikian bunyi pernyataan Madrid di situs resminya.

Sejak 2006, Sevilla: 6 Final, 6 Trofi Juara

Sejak 2006, Sevilla: 6 Final, 6 Trofi Juara
Judiportal.com - Warsawa - Kemenangan atas Dnipro Dnipropetrovsk mengantarkan Sevilla meraih titel Liga Europa keempat mereka, sekaligus menjaga rekor sempurna Los Rojiblancos di partai final sejak 2006

Sevilla memenangi laga final Liga Europa yang dihelat di Warsawa, Polandia, Kamis (28/5/2015) dinihari WIB tadi dengan skor 3-2. Carlos Bacca menjadi bintang kemenangan dengan menyumbang dua gol termasuk gol penentu yang tercipta di menit ke-73.

Bagi Sevilla ini adalah keberhasilan kedua mereka mempertahankan gelar Liga Europa/Piala UEFA. Musim lalu Sevilla juga jadi juara usai menaklukkan Benfica lewat adu penalti.

Sementara di tahun 2006 dan 2007, Sevilla juga berhasil jadi juara Piala UEFA dengan menundukkan Middlesbrough serta Espanyol.

Sejak menjuarai Piala UEFA sembilan tahun silam, Sevilla seperti dinaungi dewi fortuna kala berlaga di final sebuah kompetisi. Tengok saja catatan Marca ini: 6 kali melaju ke final, 6 kali pula Sevilla jadi juara.

Setelah pertama di musim 2005/2006, Sevilla meraih dobel gelar di tahun 2006/2007 yakni Piala UEFA dan Copa del Rey dengan mengalahkan Getafe 1-0.

Lalu tiga tahun kemudian tepatnya di musim 2009/2010, Sevilla berhasil mengalahkan Atletico Madrid 2-0 di final Copa del Rey.

Dua final berikutnya yakni melawan Benfica dan Dnipro di Liga Europa juga berhasil dimenangi oleh klub asal Andalusia tersebut.

Total Sevilla sudah melaju ke final keenamnya, baik di kompetisi domestik dan Eropa, dalam kurun waktu sedekade terakhir.

Rabu, 27 Mei 2015

Gerrard Kemungkinan Debut di Galaxy 11 Juli

Gerrard Kemungkinan Debut di Galaxy 11 Juli
Judiportal.com - Los Angeles - Steven Gerrard akan memulai petualangan barunya bersama Los Angeles Galaxy dua bulan lagi. Disebut Gerrard akan melakoni debutnya kemungkinan di tanggal 11 Juli.

Setelah tak lagi memperpanjangan kontraknya bersama Liverpool, Gerrard memutuskan untuk bermain di Major League Soccer bersama LA Galaxy mulai pertengahan tahun ini dengan kontrak 18 tahun.

Tentunya publik ingin melihat Gerrard untuk pertama kalinya mengenakan seragam selain warna merah-merah milik Liverpool yang dipakainya selama 17 tahun karier profesional di Inggris.

Gerrard sendiri baru resmi bergabung sekitar tanggal 8 Juli saat dibukanya bursa transfer di MLS. Tiga hari setelahnya disebut pesepakbola 34 tahun itu mungkin akan langsung melakoni partai debutnya di turnamen pramusim International Champions Cup melawan America.

"Kami berharap dia datang sebelum tanggal 11 Juli. Kami belum menentukan tanggal pastinya. Dia akan datang ke sini, dia akan berlath dan ketika pada waktunya dia sudah diizinkan bermain, maka dia akan bermain," ujar pelatih Galaxy, Bruce Arena, seperti dikutip Soccernet.

Di bulan September mendatang Gerrard juga akan meluncurkan autobiografi terbarunya berjudul Steven Gerrard: My Story.

"Saya ingin terus bermain setiap pekannya di akhir-akhir karier saya dan saya tak sabar untuk segera menjalani pengalaman baru bersama LA Galaxy di MLS," tutur Gerrard.

QPR Lepas 6 Pemain termasuk Rio Ferdinand

QPR Lepas 6 Pemain termasuk Rio Ferdinand -  JudiPortal.com -  Master Agen Judi Online Terpercaya - Master Agen Sbobet - Master Agen Ibcbet
Judiportal.com - London - Bek veteran Inggris Rio Ferdinand resmi menjadi free-agent. Ferdinand beserta lima pemain lainnya telah resmi dilepas Queens Park Rangers (QPR) setelah sang klub degradasi dari Premier League.

QPR dipastikan akan bermain di divisi Championship setelah mengakhiri musim 2014-15 di posisi terbawah klasemen. The Hoops mengumpulkan 30 poin dari 38 pertandingan yang terdiri atas delapan kemenangan, enam seri, dan 24 kali kalah.

Selain Ferdinand ada lima pemain lain yang kini berstatus tanpa klub. Mereka adalah Brian Murhy, Richard Dunne, Shaun Wright-Phillips, Joey Barton, dan Bobby Zamora.

Diberitakan Guardian, Clint Hill dan Alejandro Faurlin, yang kontraknya abis pada bulan depan sudah ditawari perpanjangan kontrak. Sedangkan Karl Henry, memilik waktu sampai 30 Juni untuk mengambil opsinya untuk bertahan setahun lagi atau tidak.

Ini menjadi kegagalan QPR setelah semusim kembali ke level teratas. Demikian diwartakan Guardian.

Dnipro Akui Gugup Tatap Final

Dnipro Akui Gugup Tatap Final
Judiportal.com - Warsawa - Dnipro Dnipropetrovsk menatap final pertamanya di kompetisi Eropa kala menghadapi Sevilla di laga puncak Liga Europa. Jelang partai yang bisa mengantarkan mereka meraih sejarah itu, Dnipro gugup.

Dnipro dan Sevilla bakal berduel di Stadion Narodowy, Warsawa, Rabu (28/5/2015) dinihari WIB nanti. Ini merupakan laga yang sama-sama bisa menghasilkan sejarah untuk kedua tim.

Bagi Dnipro, mereka bisa meraih gelar pertama di Eropa. Sementara Sevilla berpeluang jadi tim pertama yang merengkuh empat gelar Piala UEFA/Liga Europa.

Dnipro sendiri kurang diunggulkan karena dinilai kalah pengalaman dibandingkan Sevilla. Sang pelatih, Myron Markevych, bahkan mengakui timnya merasa gugup menatap laga ini.

"Jika saya mengatakan para pemain tidak tegang, maka saya berbohong. Tapi penting bagi kami untuk melupakan hal itu," katanya kepada Marca dikutip Football Espana.

Selain unggul pengalaman, Sevilla juga melaju lebih meyakinkan sejak fase grup. Mereka total meraih 10 kemenangan dari 14 partai, dengan tiga hasil seri dan hanya satu kekalahan. Maka jadilah juara bertahan ini kian lebih dijagokan.

Bagaimanapun Markevych cukup percaya diri timnya bisa meredam Sevilla, sebagaimana yang sukses dilakukan terhadap Napoli. Sebelumnya mereka berhasil menekuk Partenopei yang lebih dijagokan dengan agregat 4-2.

"Sevilla punya gaya yang mirip dengan Napoli, jadi itu akan sangat membantu," imbuh Markevych.

Siap Adu Penalti Lagi, Sevilla?

Judiportal.com - Warsawa - Dua dari tiga gelar Liga Europa/Piala UEFA yang didapat Sevilla diraih lewat kemenangan dalam drama adu penalti. Untuk final tahun ini melawan Dnipro Dnipropetrovsk, sudah siapkah Los Rojiblancos menghadapi kemungkinan serupa itu?

Sudah tiga kali Sevilla menjuarai ajang ini yakni di 2006, 2007, dan terakhir musim lalu. Klub asal Andalusia itu pun di ambang rekor baru sebagai tim pertama yang meraih empat titel Liga Europa, jika mampu mengalahkan Dnipro di laga final, Kamis (28/5/2015) dinihari WIB nanti.

Gelar pertama didapat dengan mengalahkan wakil Inggris, Middlesbrough, dengan skor 4-0. Lalu berlanjut semusim setelahnya di mana mereka menghadapi Espanyol.

Bermain imbang 2-2 selama 90 menit plus babak perpanjangan waktu, Sevilla kala itu menang lewat adu penalti dengan skor 3-1 dan berhasil mempertahankan titel Piala UEFA.

Setelah tujuh musim menunggu, Sevilla kembali melaju ke final dan berhadapan dengan Benfica di Juventus Stadium musim lalu. Main imbang tanpa gol selama 120 menit, Sevilla kemudian menang 4-2 dalam babak tos-tosan.

Untuk keempat kalinya atau untuk dua musim beruntun, Sevilla menjejak partai puncak kompetisi antarklub Eropa nomor dua ini. Melihat kualitas Dnipro terutama tim-tim yang disingkirkan oleh wakil Ukraina, ada peluang untuk laga berlanjut ke drama adu penalti.

Meski dalam sejarah kompetisi itu baru ada tiga adu penalti yang dilakukan untuk mencari tim juara. Selain di tahun 2007 dan 2014, ada juga saat Galatasaray mengalahkan Arsenal di final tahun 2000.

"Penalti itu seperti undian, tapi kami sudah berlatih. Pelatih akan memutuskan siapa yang akan jadi penendang, tapi kami semua sudah siap melakukannya," ujar gelandang Dnipro, Valeriy Fedorchuk, seperti dikutip situs resmi UEFA.

Jadi siap untuk adu penalti lagi, Sevilla?

'Diego Costa Bisa Ikuti Jejak Drogba'

Diego Costa Bisa Ikuti Jejak Drogba
Judiportal.com - London - Didier Drogba menjadi bomber yang menakutkan selama memperkuat Chelsea. Kini setelah Drogba pergi, Diego Costa diyakini bisa menggantikan peran dan mengikuti jejak striker veteran itu.

Drogba dua kali memperkuat Chelsea di sepanjang kariernya. Setelah membela 'Si Biru' di periode tahun 2004-2012, Drogba kemudian kembali lagi di musim 2014/2015 lalu.

Di periode pertamanya, Drogba mengemas 157 gol untuk Chelsea di semua kompetisi. Striker asal Pantai Gading itu mempersembahkan tiga trofi Premier League, dua gelar Piala Liga Inggris, tiga gelar Piala FA, dan satu gelar Liga Champions.

Periode kedua Drogba bersama Chelsea memang cuma satu musim. Porsi bermainnya juga tak terlalu banyak karena hanya menjadi cadangan. Di periode ini, Drogba mencetak tujuh gol dan ikut mengantar Chelsea jadi juara Premier League serta Piala Liga Inggris.

Setelah musim 2014/2015 berakhir, Drogba memutuskan sekali lagi mengucapkan selamat tinggal kepada publik Stamfrod Bridge. Dia memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya meninggalkan Chelsea.

Meski sedih ditinggal Drogba, Gary Cahill tak terlalu khawatir dengan masa depan lini serang Chelsea. Bek internasional Inggris itu yakin Costa bisa menggantikan peran Drogba sebagai bomber Chelsea. Sejauh ini, striker internasional Spanyol itu membuktikannya dengan torehan 21 gol untuk Chelsea di musim perdananya.

"Saya tahu ini adalah kali kedua Didier ada di sini, tapi jelas sedih dia sudah memainkan pertandingan terkahirnya untuk klub," ujar Cahill seperti dikutip ESPN FC.

"Dia mengatakan beberapa hal sebelum kami meninggalkan hotel, itu singkat tapi bagus. Saya yakin suatu hari kami akan melihatnya kembali. Saya pikir dia tidak pergi selamanya tapi mungkin dari sudut pandang bermain itu adalah pertandingan terakhirnya."

"Ada lubang besar yang harus diisi, tapi Diego sudah memulai kariernya di Chelsea dengan sangat baik. Dia sempat beberapa kali cedera tapi rasio mencetak golnya fenomenal. Dia akan jadi pemain besar di sini dan bersama Diego di dalam tim Anda jadi tim yang jauh lebih baik," katanya

Coleman Nilai Bale Tak Dianggap di Madrid

 
Coleman Nilai Bale Tak Dianggap di Madrid - JudiPortal.com -  Master Agen Judi Online Terpercaya - Master Agen Sbobet - Master Agen Ibcbet
Judiportal.com - Jakarta - Gareth Bale terus mendapatkan sorotan terkait hasil buruk yang dibukukan Real Madrid musim ini. Pelatih tim nasional Wales Chris Coleman memberikan pembelaan.

Bale tak bisa dipisahkan dari banderol pemain termahal di dunia. Sejak hari pertama kedatangan di Madrid, Bale langsung jadi pusat perhatian. Kritikan dan cemoohan sempat mampir kepada dia, terlebih saat Bale harus menepi karena dibekap cedera.

Tapi, rentetan hasil oke yang dicatatkan Madrid pada musim pertama bisa meredamnya. Lagipula, bale menunjukkan penampilan yang terus meningkat. Apalagi, pemain internasional Wales itu menjadi penentu suksesEl Real pada final Liga Champions untuk meraih gelar La Decima.

Situasi berbeda terjadi musim ini. Madrid tak memperoleh apapun. Carlo Ancelotti bahkan sampai dipecat. Bale pun kembali menjadi sorotan atas kegagalan-kegagalan yang diraih Madrid.

Coleman menilai kesalahan bukanlah bersumber dari Bale. Justru Madrid sendiri yag tak solid sepanjang musim ini.

"Dia mendapatkan kritikan berat setelah pertandingan Madrid dengan Juventus di leg pertama. Padahal, aku melihat dia dia dalam posisi yang oke tapi tak mendapatkan bola dari pemain-pemain tertentu," kata Coleman seperti dikutip Soccerway. 

"Asistenku Osian Roberts memberi isyarat kepadaku dan aku bilang kepada dia kalau aku tahu apa yang aku saksikan. Para pemain itu tak memberi dia bola.

"Aku tak menyalahkan Carlo Ancelotti, itu persoalan di antara para pemain di lapangan dan Bale seolah tak terlihat. Anda hanya bisa melakukan yang terbaik.

"Di tim kami, kami akan selalu memberikan bola jika dia ada di posisi yang pas. Aku tak melihat itu di Madrid. Padahal bukan karena dia tak bekerja keras.

"Aku mengatakan ini bukan karena soal Ronaldo tapi aku melihat sebagai tim, yakni Madrid. Aku heran bagaimana bisa Bale tak mendapatkan bola. Sampai akhir musim Madrid memang terlihat tak kompak dan solid. Gareth menjadi menderita karenanya," ucap dia.

Selasa, 26 Mei 2015

Valencia Terancam Absen dari Copa America

Valencia Terancam Absen dari Copa America -  JudiPortal.com -  Master Agen Judi Online Terpercaya - Master Agen Sbobet - Master Agen Ibcbet
Judiportal.com - Manchester - Bek kanan Manchester United Antonio Valencia baru saja menjalani operasi. Dia pun terancam tak bisa membela Ekuador dalam ajang Copa America yang akan berlangsung bulan depan.Sehari seusai laga MU melawan Hull City, Valencia mengunggah foto dirinya di jejaring sosial Instragramsedang menjalani perawatan seusai operasi. Dalam foto di akun @antoniovalencia14 itu, Valencia mendapatkan dukungan dari keluarga terdekatnya dalam melewati masa pemulihan cedera itu. "Terima kasih Tuhan, semua berjalan baik. Dan sekarang hanya waktunya berpikir menganai pemulihan," tulis Valencia di Instagram. Tak disebutkan mengenai cedera yang diderita oleh Valencia. Yang jelas, dengan kondisinya itu dia diprediksi akan menepi dari skuat timnas Ekuador untuk Piala Eropa. Copa America tahun ini akan berlangsung di Chile pada 11 Juni-4 Juli mendatang. Ekuador tergabung di Grup A bersama tuan rumah Chile, Meksiko, dan Bolivia. Ekuador akan melakoni pertandingan pembukaan melawan Chile di Estadio Nacional, Santiago, pada 11 Juni mendatang.

Otamendi Ingin Pergi dari Valencia


Otamendi Ingin Pergi dari Valencia
Judiportal.com - Valencia - Valencia boleh jadi bakal kehilangan salah satu pemain kuncinya musim depan, setelah bek mereka, Nicolas Otamendi, mengutarakan keinginannya untuk hengkang.

Otamendi jadi pilar Valencia di lini belakang musim ini dengan total 38 penampilan dan enam gol di seluruh kompetisi. Bek berusia 27 tahun itu berperan besar dalam membawa Valencia lolos ke babak Play-off Liga Champions musim depan.

Wajar jika kemudian performa oke Otamendi itu membuat beberapa klub tertarik untuk meminangnya. Salah satunya adalah Manchester United yang memang tengah mengincar bek berpengalaman untuk memperkuat lini pertahanan mereka musim depan.

Mengetahui klub sebesar MU tertarik padanya, Otamendi pun lantas menyambutnya dengan tangan terbuka dan sudah bertemu pihak klub untuk membicarakan kepindahannya di bursa transfer musim panas nanti.

"Nico ingin pergi dari Valencia dan akan melakukan segalanya untuk bisa keluar dari sana," ujar agen Otamendi, Eugenio Lopez, seperti dikutip Soccerway.

"Nicolas bilang langsung kepada (Presiden) Amadeo Salvo dua pekan lalu, dan pernyataan (direktur olahraga) Francisco Rufete bilang tidak tahu apa-apa yang cukup mengejutkan say. Apakah dia berbohong atau memang ada miss komunikasi," sambungnya.

"(Otamendi) sangat senang dengan Valencia dan para fans. (Dia) tidak punya masalah apapun tapi dia hanya ingin brkesempatan menaikkan karier profesionalnya," demikian Lopez.

Barca Mungkin Tanpa Suarez di Final Copa del Rey

Barca Mungkin Tanpa Suarez di Final Copa del Rey
Judiportal.com - Barcelona - Barcelona terancam kehilangan salah satu dari trisulanya di lini depan saat berlaga di final Copa del Rey. Kondisi Luis Suarez belum membaik setelah mengalami cedera hamstring beberapa pekan lalu.

Suarez mendapat cedera hamstring saat memperkuat Barcelona menghadapi Bayern Munich dalam laga leg kedua Liga Champions, di Allianz Arena. Sejak saat itu dia belum lagi kembali ke atas lapangan dan absen saat klubnya menjalani duel dengan Atletico Madrid serta Deportivo La Coruna di Liga Spanyol.

Setelah sekitar dua pekan berlalu kondisi Suarez belum membaik. Situs resmi Barcelona mengabarkan kalau striker asal Uruguay itu belum bisa berlatih bersama dengan rekan-rekannya pada Senin (25/5/2015) kemarin. Atas kondisi tersebut diapun diragukan main di final Copa del Rey, Sabtu (30/5/2015) waktu setempat, menghadapi Athletic Bilbao.

"Setelah istirahat di hari Minggu, skuat Barcelona kembali berlatih pada Senin pagi dengan sudah memikirkan final di hari Sabtu. Seluruh tim hadir di lapangan Tito Vilanova yang terletak di Ciutat Esportiva Joan Gamper, meski Luis Suarez dan Jeremy Mathieu melakukan latihan terpisah dari grup," demikian pernyataan resmi Barcelona.

Suarez jadi bagian penting dari sukses Barcelona memenangi gelar La Liga musim ini. Diboyong dengan banderol 80 juta euro dari Liverpool, trionya bersama Lionel Messi dan Neymar telah menghasilkan 117 gol.

Dalam pernyataannya usai menjalani duel dengan Deportivo, Luis Enrique menyebut kalau kondisi Suarez sudah membaik. Namun dia tidak bisa memastikan kapan pemainnya itu akan bisa turun bermain.

Inter Diyakini Bisa Datangkan Yaya Toure

Inter Diyakini Bisa Datangkan Yaya Toure
Judiportal.com - Milan - Agen Yaya Toure menyebut kliennya bakal bertahan di Mancheser City. Meski demikian hal itu tak mengurangi keyakinan Massimo Moratti bahwa eks klubnya, Inter Milan, dapat memboyong Yaya musim panas nanti.

Yaya memang jadi target transfer nomor satu Nerazzurri di musim panas karena beberapa kali pelatih Roberto Mancini sudah mengungkapkan ketertarikannya. Apalagi Yaya disebut-sebut sudah tidak betah lagi berseragam City dan butuh tantangan baru.

Namun dalam sebuah kesempatan awal pekan ini, pernyataan terbaru keluar Dimitri Seluk yang merupakan agen pemain Pantai Gading tersebut. Seluk mengaku bahwa Yaya bakal bertahan di City dan tak jadi pindah ke klub lain termasuk Inter musim depan.

Seluk menegaskan bahwa Yaya masih penting untuk City, seperti yang manajer Manuel Pellegrini kerap katakan dan tidak mungkin dilepas.

Pernyataan itu boleh jadi bukan kabar gembira untuk Inter yang ngotot ingin mendatangkan Yaya demi mendongkrak performa skuat musim depan.

Namun, Moratti yang semasa jadi presiden Inter kerap mendatangkan pemain-pemain top, optimistis bahwa mantan timnya bisa merealisasikan keinginannya tersebut.

"Saya rasa semuanya bakal berjalan baik," ujar Moratti seperti dikutip Football Italia.

"Saya sangat yakin dengan para petinggi Inter. (Pelatih Roberto) Mancini sangat menyukainya, saya rasa dia (Yaya Toure) akan datang," sambungnya.

Henry Klarifikasi Komentarnya soal Giroud

Henry Klarifikasi Komentarnya soal Giroud
Judiportal.com - London - Thierry Henry memberikan klarifikasi terkait pernyataannya terhadap Olivier Giroud. Dia menilai kata-katanya sedikit disalahartikan, sehingga menimbulkan perdebatan.

Beberapa waktu lalu Thierry Henry sempat melontarkan penilaiannya terhadap Arsenal dan Olivier Giroud. Pada dasarnya dia menilai bahwa skuat Arsenal saat ini tak cukup bagus untuk meraih gelar juara Premier League.

Dia menyarankan Arsene Wenger untuk mendatangkan setidaknya empat pemain baru. Terdiri dari masing-masing seorang kiper, bek tengah, gelandang bertahan, dan penyerang yang benar-benar top.

Henry, yang merupakan eks penyerang The Gunners, kemudian menyebut bahwa Giroud tak cukup bagus untuk mengantarkan Arsenal ke tangga juara. Oleh karena itu mereka butuh penyerang baru yang punya kualitas oke.

Komentar ini pada akhirnya menimbulkan sedikit perdebatan. Wenger sebagai manajer Arsenal tak sepakat dengan penilaian Henry. Dia berkata bahwa Giroud sudah bekerja sangat keras untuk tim.

Sementara Giroud juga memberikan jawaban pribadi atas komentar Henry. Dia cuma menyebut seniornya itu kerap mengatakan hal-hal yang membosankan.

Henry kemudian memberikan klarifikasi. Dia mengaku tak bermaksud mengkritik Henry secara individu. Eks penyerang tim nasional Prancis itu cuma menilai Giroud butuh bantuan di lini depan, seorang penyerang dengan kualitas bagus yang bisa jadi opsi lain untuk Wenger

"Alexis Sanchez membuat saya yakin dia bisa membawa Arsenal ke level berikutnya. Tapi saya juga yakin dia butuh bantuan. Saya percaya juga Olivier Giroud butuh bantuan," kata Henry kepada Sky Sports.

"Saya mengatakan apa adanya soal Giroud dan orang-orang memahaminya sedikit keliru. Ketika kami dulu memenangi gelar juara, itu karena Kanu bisa menyelesaikan tugasnya saat saya perlu istirahat."

"Dennis Bergkamp, Sylvain Wiltord terkadang masuk ke lapangan dengan sebuah hat-trick, sebuah gol di akhir pertandingan, tapi tak selalu jadi starter. Saya rasa Arsenal butuh penyerang lain, itulah yang saya katakan di lain hari, yang punya karakteristik berbeda dengan Giroud," ujarnya seperti dikutip sportsmole.

Giroud sepanjang musim ini mencetak 14 gol dari 27 penampilan di liga. Dia jadi pencetak gol terbanyak kedua di bawah Alexis Sanchez dengan 16 gol dari 35 pertandingan.

Di Matteo Mundur dari Schalke

Di Matteo Mundur dari Schalke
Judiportal.com - Gelsenkirchen - Performa buruk Schalke 04 di sepertiga akhir musim ini berujung kegagalan klub tersebut lolos ke Liga Champions. Roberto Di Matteo pun merasa bertanggung jawab dengan meletakkan jabatannya sebagai pelatih.

Di Matteo sebenarnya baru ditunjuk di awal musim ini menggantikan Jans Keller yang dipecat karena hanya mendapat 8 poin dari tujuh pertandingan awal serta disingkirkan tim non Bundesliga, Dynamo Dresden, di DFB-Pokal.

Kedatangan Di Matteo sempat memunculkan harapan Schalke bisa bersaing di papan atas di mana mereka sempat lama ada di posisi empat besar. Bahkan Di Matteo juga berhasil meloloskan Schalke ke babak 16 besar Liga Champions, dan nyaris juga menyingkirkan Real Madrid di babak itu.

Sayang setelah tersingkir dari kompetisi itu, performa Schalke menurun drastis yang ditandai dengan hanya dua kali menang dari 10 pertandingan terakhirnya di liga. Schalke pun harus puas finis posisi keenam, setelah kalah 0-2 Hamburg pekan terakhir, dan cuma main di Liga Europa.

Kondisi ini kemudian membuat masa depan Di Matteo dispekulasikan dalam 2-3 hari ini dan akhirnya, Selasa (26/5) sore WIB, melalui situs resminya The Royal Blues mengumumkan pengunduran diri Di Matteo.

"(Manajer Umum) Horst Heldt dan saya tidak hanya bekerja sama dalam tujuh bulan terakhir, tapi kami juga fokus untuk rencana-rencana musim depan," ujar Di Matteo di Soccerway.

"Saya sudah membuat rencana untuk membawa kesuksesan di masa depan. Meski pembicaraan dengan Horst Heldt selalu berjalan lancar, tapi klub punya prioritas lainnya," sambungnya.

"Rasa-rasanya memulai segalanya dari awal adalah opsi terbaik. Lalu saya pun memutuskan untuk mundur dari jabatan sebagai pelatih kepala," demikian pria asal Italia itu.

Dari 29 pertandingan bersama Schalke, Di Matteo punya rekor 12 menang, 7 seri, dan 10 kekalahan.

Terry Pede Sukses Chelsea Berlanjut Musim Depan

 Terry Pede Sukses Chelsea Berlanjut Musim Depan
Judiportal.com -  Jakarta - John Terry optimistis Chelsea bakal lebih ganas musim depan. Semakin solidnya pemain-pemain berpengalaman dengan darah muda yang dimiliki The Blues menjadi alasan bek 34 tahun itu.

Chelsea merayakan gelar juara Premier League saat menjamu Sunderland di Stamford Bridge pada 24 Mei. Pesta digulirkan tepat setelah pertandingan usai. Para penggawa Chelsea menerima kalungan medali dan trofi di acara itu.

Menilik skuat yang dimiliki Chelsea musim ini dan tentunya tangan dingin Jose Mourinho, Terry yakin Chelsea pesta itu akan terulang pada akhir musim depan. Lagipula, Mourinho pernah membukuannya sembilan tahun lalu untuk Chelsea.

"Coba tengok lagi skuat kami di tahun 2004-2005 dan 2005-2006. Saat itu kami mempunyai skuat yang sip. Coba perhatikan beberapa pemain di era itu. Kami merancang banyak target untuk generasi saat ini dan tim yang sekarang ini sudah meraihnya," kata Terry seperti dikutip Soccerway

"Simak juga skuat yang kami miliki saat ini. Aku rasa skuat ini potensial untuk bisa meraih penghargaan lebih banyak ketimbang skuat periode itu.

"Hasil itu tak cuma berkat para pemain yang tampil oke sepankjang musim tapi juga para pemain muda yang bisa menyodok ke tim utama, terlalu banyak untuk disebut satu-persatu.

"Menjadi lebih berat untuk bisa mengisi tim utama, jika selama lima pertandingan absen dari pertandingan. Tapi, penghargaan yang kami terima lebih besar ketimbang apapun yang pernah kami raih," ucap dia. 

Belum Fit, Welbeck Diragukan Tampil di Final Piala FA

 
Belum Fit, Welbeck Diragukan Tampil di Final Piala FA
Judiportal.com - London - Kabar kurang sedap didapat Arsenal jelang persiapannya menghadapi Piala FA, setelah Danny Welbeck diragukan tampil karena belum cukup fit usai mengalami cedera.

Welbeck sudah absen sejak awal Mei lalu karena mendapat cedera lutut. Melewatkan lima laga terakhir The Gunners, Welbeck disebut menjalani proses pemulihannya dengan baik.

Hal tersebut pun memunculkan optimisme di kubu Arsenal terkait peluang Welbeck bermain di final Piala FA melawan Aston Villa, Sabtu (30/5) mendatang.

Meski demikian harapan tinggal harapan karena Welbeck nyatanya belum pulih benar dan kemungkinan besar bakal melewatkan laga final tersebut.

"Welbeck peluangnya kecil untuk tampil karena dia belum berlatih sama sekali," ujar manajer Arsenal, Arsene Wenger, seperti dikutip Soccernet.

Absennya Welbeck boleh jadi berkah untuk Theo Walcott yang punya kans untuk tampil sejak menit awal, setelah tampil cemerlang akhir pekan lalu kala bikin trigol ke gawang West Bromwich Albion.

Ketika Welbeck masih diragukan tampil, tidak demikian halnya dengan Mathieu Debuchy dan Mikel Arteta yang berpeluang main. Arteta sendiri sudah absen sejak akhir November lalu karena cedera engkel serta betis

Selain itu Alex Oxlade-Chamberlain juga bisa dimainkan setelah comeback di laga kontra WBA usai absen sejak Maret.

"Ada peluang untuk Arteta main, karena dia sudah berlatih normal," sambung Wenger.

Arsenal mengincar gelar ke-12 mereka di Piala FA akhir pekan sekaligus menahbiskan diri sebagai klub tersukses di ajang tersebut.

Drogba Minta Chelsea dan Cech Terus Bersama

Drogba Minta Chelsea dan Cech Terus Bersama
Judiportal.com - London - Didier Drogba menginginkan Chelsea untuk mengorbitkan pemain-pemain muda. Tapi, striker internasional Pantai Gading itu juga berpesan agar The Blues tetap memberikn tempat kepada Petr Cech.

Drogba memastikan untuk meninggalkan Chelsea. Bukan untuk pensiun, tapi justru dia ingin mendapatkan kesempatan tampil yang lebih rutin.

Drogba menegaskan tak akan bermain untuk tim Premier League lain. Sebuah sinyal diberikan jika dia bakal berlabuh di MLS.

Keputusan itu juga didasari keinginan agar Chelsea bisa segera mengorbitkan para pemain muda ke tim utama. Makanya, Drogba menilai keputusan meninggalkan Stamford Bridge itu diambil pada saat yang tepat.

"Tim harus lebih kuat musim depan untuk bisa bersaing di Liga Champions. Tim ini butuh membeli pemain-pemain baru tapi juga sudah semestinya menurunkan pemain-pemain muda, seperti Dminic Solankes, Ruben Loftus-Cheeks, dan Nathan Akes. Mereka sudah siap untuk dimainkan," kata Drogba seperti dikutipFox Sport. 

Tapi, di sisi lain Drogba tetap menyimpan keinginan agar Chelsea mempertahankan kiper senior, Cech. Ya, masa depan Cech di Chelsea tengah menjadi spekulasi. Kiper 32 tahun itu dikabarkan sedang mempertimbangkan kelanjutan kariernya di Chelsea setelah posisi dia sebagai kiper utama tergeser oleh Thibaut Courtois.

"Aku rasa klub semestinya mempertahankan dia karena kita tahu seperti apa Petr Cech buat klub ini. Apapun yang terjadi aku rasa klub akan menghormati keputusan yang dia ambil. Kalau dia ingin tinggal, maka dia akan tinggal. Aku rasa dia lebih dari sekadar diterima di sini," ucap Drogba

Senin, 25 Mei 2015

Van Gaal: Waktunya De Gea Buat Keputusan

Van Gaal: Waktunya De Gea Buat Keputusan
Judiportal.com - Manchester - Kelanjutan masa depan David De Gea di Manchester United masih menjadi tanda tanya. Manajer MU, Louis van Gaal, tak bisa memberi kepastian soal hal tersebut sampai De Gea sendiri yang membuat keputusan.

De Gea santer dikabarkan menjadi target transfer Real Madrid. Klub raksasa Spanyol itu bahkan dikabarkan sudah mencapai kesepakatan pribadi dengan kiper berusia 24 tahun itu.

Van Gaal sendiri pernah mengaku bahwa dirinya tak bisa menjamin apakah De Gea akan bertahan di Old Trafford atau tidak. Manajer asal Belanda itu menyebut De Gea ada di antara dua pilihan yang sulit.

Meski rumor soal masa depannya terus bergulir, De Gea masih bungkam. Hingga kini, belum ada tanggapan sama sekali dari eks kiper Atletico Madrid itu soal masa depannya di MU.

Musim sudah selesai, Van Gaal masih belum tahu apakah De Gea masih akan tetap berseragam 'Setan Merah' musim depan. Dia pun ingin tahu apa sebenarnya keinginan De Gea.

"Saya tidak bisa katakan kapan itu (masa depan De Gea) akan diselesaikan. Dia harus mengatakan sesuatu," kata Van Gaal kepada BBC seperti dikutip ESPN FC.

De Gea menjadi andalan Van Gaal di musim ini. Sepanjang musim, dia hanya absen satu kali, yaitu di laga terakhir Premier League melawan Hull City, Minggu (24/5/2015). De Gea harus menepi karena mengalami cedera.

Klopp Tak Tutup Peluang Latih Bayern di Masa Depan

Klopp Tak Tutup Peluang Latih Bayern di Masa Depan
Judiportal.com - Munich - Melatih tim rival bukan pantangan bagi Juergen Klopp. Pelatih yang kini masih menangani Borussia Dortmund itu mengaku bahwa dirinya bisa membayangkan melatih Bayern Munich pada suatu hari nanti.

Klopp akan menjalani laga terakhirnya bersama Dortmund di final DFB-Pokal melawan Wolfsburg yang digelar pada akhir pekan nanti. Ke mana tujuan pelatih berusia 47 tahun itu masih tanda tanya.

Klopp digadang-gadang melanjutkan kariernya ke Premier League, di mana saat ini ia ramai diberitakan sedang dibidik Liverpool yang tidak puas dengan Brendan Rodgers. Namun, tidak sedikit yang berspekulasi bahwa Klopp akan menangani Real Madrid di musim depan, menggantikan Carlo Ancelotti.

Belum lama ini, legenda sekaligus presiden kehormatan Bayern Franz Beckenbauer menyatakan bahwa Klopp selalu menjadi opsi di klubnya. Apalagi, kontrak Josep Guardiola di Allianz Arena akan habis pada akhir musim depan.

"Tentu saja, kenapa saya tidak bisa membayangkan hal itu (melatih Bayern)? Saya adalah seorang pelatih dan saya ingin terus melatih," ucap Klopp kepada Sky Deutschland yang dilansir ESPNFC.

"Tapi untuk sekarang itu adalah hal yan sulit, tapi mereka juga tahu akan hal ini di Munich."

Sementara itu, bek Bayern Jerome Boateng mengaku akan senang jika bisa bermain di bawah arahan pelatih yang membawa Dortmund menjuarai Bundesliga di 2011 dan 2012 itu.

"Dia (Klopp) adalah seorang pelatih yang sangat bagus. Anda akan melihat apabila hal itu terjadi, tapi itu akan sungguh menarik," kata Boateng kepada Sport 1.

Park Ji Sung Percaya Depay Bisa Ikuti Jejak Ronaldo

Park Ji Sung Percaya Depay Bisa Ikuti Jejak Ronaldo
Judiportal - Manchester - Mantan gelandang Manchester United Park Ji Sung sudah melihat potensi Memphis Depay saat bermain bersama di PSV Eindhoven. Dia pun bisa membayangkan Depay mengikuti jejak Cristiano Ronaldo di 'Setan Merah'.

Kepindahan Depay ke MU sendiri sudah disepakati sebelumnya dengan PSV. Pemain 21 tahun itu juga sudah lulus tes medis dan tinggal menuntaskan kepindahan saat bursa transfer resmi dibuka bulan Juni nanti.

Gabung ke MU, Depay langsung punya target tinggi. Dia bertekad menyamai raihan pendahulunya, Ronaldo, yang meraih kebintangan bersama MU.

Selama enam musim di MU, Ronaldo yang kini merumput bersama Real Madrid total meraih sembilan trofi. Sukses terbesar penyerang internasional Portugal itu adalah merengkuh trofi Liga Champions dan Premier League di musim 2007/2008. Di tahun 2008, dia juga dinobatkan sebagai peraih Ballon d'Or dan Pemain Terbaik FIFA.

Park, yang merumput bersama Depay di PSV musim lalu, sudah bisa mencium potensi besar yang dimiliki pemain muda tim nasional Belanda tersebut. Sosok legendaris Korea Selatan itu mengaku bisa melihat Depay mengikuti jejak Ronaldo.

"Dia pemain yang masih muda, baru 21 tahun. Tapi saya sudah bermain bersamanya dan dia punya begitu banyak potensi. Dia punya kekuatan, kemampuan mengumpan, dan teknik," kata Park kepada MUTVdikutip Mirror.

"Beberapa orang mengatakan dia seperti Cristiano Ronaldo dan saya bisa membayangkan itu. Dia benar-benar punya hasrat untuk jadi pemain terbaik dan United bisa membantunya meraih itu."

"Ini benar-benar merupakan transfer yang bagus baik untuknya maupun klub. Dan saya yakin dia akan menunjukkan kualitasnya untuk kami," tambahnya.

Depay sendiri tampil impresif musim ini bersama PSV. Dia total mencetak 22 gol dan enam assist dalam 30 penampilan di Liga Belanda.

MU Lolos Liga Champions Lagi, Park Ji Sung Lega

MU Lolos Liga Champions Lagi, Park Ji Sung Lega
Judiportal - Manchester - Menyaksikan Manchester United absen di Liga Champions musim ini disebut Park Ji Sung jadi hal yang menyakitkan. Pemain legendaris Korea Selatan itupun lega 'Setan Merah' kembali ke kompetisi itu musim depan.

MU absen dari Liga Champions musim ini setelah hanya finis di posisi tujuh Premier League musim lalu. Setelah hasil mengecewakan itu, musim ini target kembali ke kompetisi teratas antarklub Eropa itu jadi prioritas.

Sempat tampil meragukan di awal musim bersama manajer baru yakni Louis van Gaal, MU pada akhirnya perlahan membaik. Hingga akhirnya memastikan diri finis di posisi empat klasemen akhir.

Memang MU masih akan menjalani laga kualifikasi sebelum masuk ke fase grup Liga Champions. Namun setidaknya tiket awal sudah digenggam dan kans kembali tampil di sana terbuka sangat lebar. Hal ini disambut kelegaan oleh Park.

"Rasanya menyakitkan bagi saya tidak melihat United di Liga Champions (musim ini). Tapi sekarang kami harus melihat ke depan dan bersiap dengan baik untuk kompetisi musim depan," katanya kepada MUTVdikutip Mirror.

"Merupakan target kami sejak awal untuk finis di empat besar setelah kekecewaan musim lalu dan kami telah melakukannya. Kami telah tampil sangat baik di sejumlah laga musim ini, jadi semoga kami bisa bergerak maju dari sana," tambahnya.

Park sendiri jadi bagian skuat MU yang sukses meraih gelar Liga Champions pada 2007/2008. Selama bersama 'Setan Merah', pria 34 tahun itu juga meraih empat gelar Premier League dan tiga Piala Liga Inggris.
Ronaldo Juga Rebut Sepatu Emas Eropa
JudiPortal -  Jakarta - Atas keberhasilannya jadi topskorer Liga Spanyol, Cristiano Ronaldo juga meraih status prestisius lainnya. Dia dipastikan jadi topskorer kompetisi Eropa musim ini dan berhak atas European Golden Shoe.

Ronaldo menyudahi musim Liga Spanyol 2014/2015 sebagai pencetak gol terbanyak. Hat-trick yang dia buat di pekan terakhir menghadapi Getafe membuat pemain 30 tahun itu menyudahi musim dengan 48 gol.

Dengan tiga gol yang dibuat di pekan pamungkas La Liga Primera tersebut, Ronaldo berarti mengumpulkan 96 poin di daftar Golden Shoe Ranking 2014/2015. CR7 unggul 10 poin dari Lionel Messi di posisi dua, yang di akhir pekan kemarin menambah koleksi golnya jadi 42 berkat brace ke gawang Deportivo La Coruna.

Sergio Aguero yang jadi topskorer Premier League dengan 26 gol berada di posisi ketiga dengan poin dikumpulkan berjumlah 52. Demikian dikutip dariBleacherreport.

Sementara Jonatan Soriano yang membela Red Bull Salzburg di Liga Austria menempati posisi empat dengan 45 poin (30 gol). Austrian Football Bundesliga belum menuntaskan kompetisinya untuk musim 2014/2015, namun sangat sulit untuk Soriano untuk bisa membuat 35 gol tambahan di satu pertandingan sisa untuk bisa mengalahkan Ronaldo.

Buat Ronaldo, ini adalah kali keempat dia merebut European Golden Shoe. Dia pertama meraihnya di 2007/2008, 2010/2011, dan 2013/2014. Namun untuk musim lalu Ronaldo harus menyerahkan sepatu emas pada Luis Suarez, yang sama-sama mencetak 31 gol namun menjalani laga lebih sedikit.

Klasemen European Golden Shoe dihitung berdasarkan formula yang sederhana. Setiap kompetisi domestik diberi rating yang dianggap menunjukkan tingkat kesulitan masing-masing. Liga-liga top Eropa diberi poin 2 karena kompetisinya dianggap lebih berat sementara liga-liga yang dianggap lebih rendah diberi poin 1,5. Poin tersebut kemudian digunakan untuk mengalikan jumlah gol yang dibuat seorang pemain sehingga didapat nilainya.

Klasemen European Golden Shoe





 No Nama Klub Gol x KoefisienPoin
1.Cristiano RonaldoReal Madrid48 gol x 2 96
2.Lionel MessiBarcelona43 gol x 2 86
3.Sergio AgueroMan City26 gol x 2 52
4.Jonathan SorianoRed Bull Salzburg30 gol x 1,5 45
5.Antoine GriezmanAtletico Madrid22 gol x 2 44
=5NeymarBarcelona22 gol x 2 44
7.Jackson MartinezPorto21 gol x 2 42
=7Harry KaneTottenham Hotspur21 gol x 2 42
=7Eran ZahaviMaccabi Tel Aviv28 gol 1,5 42
10.Alexandre LacazetteOlympique Lyonnais27 gol x 1,5

'Pogba Akan Fantastis untuk PSG'

'Pogba Akan Fantastis untuk PSG' -  JudiPortal.com -  Master Agen Judi Online Terpercaya - Master Agen Sbobet - Master Agen Ibcbet
JudiPortal - Paris - Saat ini Paul Pogba sedang dikaitkan dengan sejumlah klub dengan Paris Saint-Germain menjadi salah satunya. Bek PSG David Luiz menyebut Pogba akan jadi pemain fantastis untuk klub Prancis tersebut.

Pemain Prancis berusia 22 tahun tersebut sejauh ini masih berseragam Juventus. Tetapi sejumlah klub seperti PSG, Chelsea, dan Manchester United kabarnya ada dalam daftar peminat untuk merekrutnya musim panas ini.

Juve sendiri diyakini tak bakal mau melepas Pogba walaupun kabarnya bersedia membuka pintu negosiasi jika ada yang berani mengajukan tawaran sebesar 70 juta poundsterling.

Luiz, yang musim panas lalu direkrut PSG dengan 50 juta poundsterling untuk menjadi bek termahal di dunia, berharap Pogba benar-benar datang. Apalagi ia sudah mendengar banyak hal bagus tentang Pogba dari Blaise Matuidi, pemain internasional Prancis di PSG.

"Aku harap Pogba akan datang," kata Luiz di Express.

"Itu akan jadi fantastis buat kami. Blaise mengatakan kepadaku bahwa ia bukan cuma pemain hebat tetapi juga orang yang asyik," lanjutnya.

Debut 32 Menit Odegaard dan Rekornya untuk El Real

 
Debut 32 Menit Odegaard dan Rekornya untuk El Real
JudiPortal -  Jakarta - Martin Odegaard akhirnya menjalani debut di tim senior Real Madrid. Tampil di atas lapangan selama 32 menit, pemuda yang digadang-gadang sebagai 'wonder kid' itu belum memberi banyak kontribusi.

Debut Odegaard di tim utama Madrid terjadi di Sabtu (23/5/2015) kemarin lusa dalam laga dengan Getafe. Dia masuk lapangan di menit 58, menggantikan Cristiano Ronaldo yang sudah membuat tiga gol.

Tidak ada hal yang spesial dari penampilan perdana Odegaard di bawah arahan langsung Carlo Ancelotti.Squawka mencatat kalau di sepanjang 32 menit di atas lapangan dia melepaskan 17 umpan seluruhnya tepat ke sasaran. Odegaard sama sekali tidak melepaskan tembakan di kesempatan itu, sementara prosentase area duelnya adalah 40%.

Dari kemenangan 7-2 yang didapat Madrid dalam laga tersebut, dua gol di antaranya tercipta setelah Odegaard masuk ke lapangan. Namun dia tidak terlibat langsung dengan proses penciptaannya.

Catatan yang dibuat Odegaard dalam pertandingan tersebut cuma rekor sebagai pemain termuda sepanjang sejarah yang tampil di skuat utama El Real. Dia pada hari itu berusia 16 tahun dan 156 hari.

Dia mematahkan rekor sebelumnya yang dipunya Sebastián Losada, yang pada 1984 melakukan debut di Madrid dalam usia 17 tahun dan 6 hari.

Berkebangsaan Norwegia, Odegaard dibeli Madrid Stromsgodset pada musim dingin lalu dengan nilai diyakini sebesar 4 juta euro. Sejak saat itu dia masuk dalam tim Madrid Castila, meski dapat kesempatan berlatih di bersama skuat senior El Real. 

MU Putuskan Tidak Permanenkan Falcao

MU Putuskan Tak Permanenkan Falcao
JudiPortal - Manchester - Radamel Falcao akhirnya kembali ke AS Monaco. Manchester United telah mengumumkan bahwa mereka tidak akan mempermanenkan Falcao setelah penampilannya gagal memenuhi ekspektasi.

Bomber internasional Kolombia itu bergabung MU di hari terakhir bursa transfer musim panas. Namun, selama sembilan bulan membela 'Setan Merah' Falcao hanya mampu menyumbang empat gol dalam 29 penampilanna di seluruh kompetisi.

Spekulasi mengenai masa depan mantan penyerang Atletico Madrid itu pun merebak. Falcao diyakini telah memainkan laga terakhirnya dalam seragam MU saat ditahan Arsenal 1-1 yang diperkuat dengan tidak adanya nama dia dalam skuat melawan Hull City semalam.

Seusai pertandingan melawan Hull, manajer MU Louis van Gaal masih bungkam mengenai masa depan Falcao. Tapi tidak membutuhkan waktu lama, MU akhirnya mengonfirmasi bahwa pemain berusia 29 tahun itu akan pergi.

"Falcao adalah seorang pemian profesional top dan seorang manusia yang baik," ucap Van Gaal kepada situs resmi klub.

"Mewakili diri saya sendiri dan semua orang di klub saya ingin mendoakan supaya dia sukses di masa depan."

Falcao masih memiliki kontrak dengan Monaco yang baru akan habis pada 2018. Namun, menurut rumor yang berhembus menyebutkan bahwa si pemain ingin melanjutkan kariernya di Premier League.

Minggu, 24 Mei 2015

Chelsea Tanpa Cela di KandangChelsea Tanpa Cela di Kandang

Chelsea Tanpa Cela di Kandang
JudiPortal - Jakarta - Kesuksesan Chelsea menjuarai Liga Inggris musim juga dibarengi dengan catatan oke. Tim besutan Jose Mourinho itu tak pernah menelan kekalahan saat melakoni laga kandang.

Saat melakoni pertandingan terakhir Liga Inggris, Minggu (24/5/2015), catatan apik Chelsea saat berlaga di kandang nyaris terhenti. Gol Steven Fletcher pada menit 26 menjadi sebabnya.

Tapi, The Blues bisa membalik keadaan. Mereka membalas lewat Diego Costa dan juga Loic Remy. Nama terakhir membukukan dua gol, Chelsea pun mengakhiri pertandingan dengan skor akhir 3-1.

Dengan kemenangan ini, Chelsea pun menorehkan rekor sebanyak 15 kali kemenangan di kandang, dan cuma empat kali seri, dari total 19 laga di Liga Inggris. Mereka membukukan 36 gol dan cuma kebobolan sembilan kali di hadapan para pendukungnya.

Opta mencatat bahwa Chelsea cuma kalah empat kali di semua ajang musim ini. Tiga didapat saat menjalani lawatan di liga Inggris, satu lainnya di Piala FA.

Newcastle United, Tottenham Hotspur, dan West Bromwich Albion merupakan tiga lawan yang berhasil menaklukkan Chelsea. Satu lagi kekalahan ditelan ketika berhadapan dengan Bradford City. Sialnya, hasil negatif itu didapat saat berlaga di di kandang.

Opta juga mencatat bahwa Chelsea begitu dominan di Premier League 2014/2015. Mereka mampu memincaki klasemen dalam 274 hari, yang terlama dalam satu musim Liga Inggris.

Drogba Tinggalkan Chelsea di Akhir Musim

Drogba Tinggalkan Chelsea di Akhir Musim
JudiPortal - London - Didier Drogba kembali harus mengucapkan selamat tinggal kepada publik Stamford Bridge, setelah penyerang Pantai Gading itu memutuskan meninggalkan Chelsea di akhir musim ini.

Kepastian itu diumumkan Drogba beberapa jam sebelum laga terakhir Chelsea musim ini melawan Sunderland, Minggu (24/5/2015) malam WIB. Drogba memutuskan tak memperpanjang kontraknya yang habis musim panas ini.

Pemain 37 tahun itu ingin mendapat kesempatan main lebih banyak lagi sebelum melaksanakan rencana pensiunnya tahun depan.

"Saya ingin bermain setidaknya semusim lagi dan untuk lebih sering bermain, maka saya merasa harus pergi ke klub lain," ujar Drogba di situs resmi Chelsea.

"Seluruh fans tahu kecintaan saya pada Chelsea dan saya berharap bisa kembali ke sini dengan peran berbeda," sambungnya.

Drogba musim ini kembali direkrut oleh Chelsea, setelah terakhir kali meninggalkan klub ini pada 2012 usai membawa klub itu menjadi juara Liga Champions. Sepanjang musim 2014/2015, Drogba bikin tujuh gol dari 39 pertandingan.

Sementara di periode pertamanya berseragam The Blues, Drogba sudah bikin 157 gol dari 341 penampilan.

Drogba bermain sebagai starter saat Chelsea menang 3-1 atas Sunderland malam ini, meski hanya bertahan selama setengah jam sebelum digantikan Diego Costa. Saat keluar dari lapangan, Drogba mendapatstanding ovation dan diarak oleh rekan-rekannya menuju bench.

Hat-trick Walcott Bantu Arsenal Menang

Hat-trick Walcott Bantu Arsenal Tekuk West Brom di Laga Pamungkas
JudiPortal - London - Arsenal menutup kompetisi 2014-15 dengan kemenangan meyakinkan. Theo Walcott mencetak hat-trick untuk memenangkan Arsenal dengan skor 4-1 atas West Brom di Emirates, Minggu (24/5/2015).

Arsenal langsung unggul empat gol yang diciptakan oleh Walcott (tiga gol) dan Jack Wilshere di paruh pertama pertandingan. Satu-satunya gol balasan tim tamu tercipta di awal babak kedua oleh Gareth McAuley.

Berkat kemenangan ini, Arsenal finis ketiga dengan 75 poin dari 38 pertandingan, terpaut dua angka dari Manchester City di urutan kedua, 10 angka dari Chelsea sang juara, dan unggul lima angka dari Manchester United di peringkat keempat. Arsenal juga berhak atas tiket lolos langsung ke babak utama Liga Champions musim depan.

Sementara itu, West Brom menutup dengan duduk di peringkat ke-13 klasemen dengan 44 poin.


Jalannya Pertandingan

Arsenal langsung menggebrak ketika pertandingan baru berjalan empat menit. Walcott membawa tim tuan rumah memimpin 1-0 setelah melepaskan tembakan kencang yang bersarang di sudut atas gawang West Brom.

Skor berubah menjadi 2-0 di menit ke-14. Walcott menghindari percobaan takel lawan untuk melakukan tembakan mendatar yang kembali menaklukkan penjagaan kiper Boaz Myhill

Giliran Jack Wilshere mencatatkan namanya di papan skor tiga menit berselang. Operan Alexis Sanchez diterima Wilshere untuk diteruskan dengan tembakan voli first-time yang berbuah gol ketiga Arsenal.

Walcott melengkapi hat-tricknya dengan menciptakan gol ketiganya di menit ke-37. Pergerakan satu-dua Wilshere dan Sanchez sebelum menemui Santi Cazorla yang melepaskan tendangan yang bergulir di depan gawang dan Walcott tinggal menyelesaikannya dengan sontekan dari jarak dekat. Arsenal 4, West Brom 0.

West Brom akhirnya mampu mencetak gol balasan yang terlahir di menit ke-57. Di awali dari tendangan pojok Chris Brunt, usaha David Ospina menghadang bola didahului oleh Gareth McAuley untuk meneruskan dengan sundulan ke gawang yang kosong. Arsenal 4-1 West Brom.

Memasuki 10 menit akhir pertandingan, Arsenal hampir menambah keunggulannya. Menerima umpan Oezil, sepakan Aaron Ramsey menghantam tiang jauh. Begitupun dengan upanya semenit kemudian ketika sontekan Ramsey lagi-lagi membentur tiang jauh.

Di masa injury time, kesalahan Ospina hampir menciptakan gol tambahan bagi West Brom. Sepakan Gardner mengenai tangan Ospina yang membentur mistar gawang.

Susunan Pemain

ARSENAL: Ospina; Bellerin, Gabriel, Mertesacker, Gibbs; Coquelin (Ramsey 69'), Cazorla, Wilshere (Oxlade-Chamberlain 77'), Ozil, Alexis; Walcott (Giroud 69')

WEST BROMWICH: Myhill; Dawson, McAuley, Olsson (Anichebe 51'), Lescott; Fletcher, Yacob, Morrison, McManaman (Gardner 54'), Brunt; Berahino